7disabled
No Image Available
Stok Tidak Tersedia
Atau
Tambah ke Daftar Keinginan

Beritahukan jika produk ini tersedia kembali
Leaving Microsoft To Change The World (Soft Cover)
oleh John Wood

Ketersediaan : Stock tidak tersedia

Format : Soft Cover
Tanggal Terbit : Agustus 2007
Bahasa : Indonesia
Penerbit : Bentang Pustaka



Deskripsi:
Di usia kerjanya yang mencapai sembilan tahun di Microsoft, John Wood telah hidup jauh dari cukup. Karir menjanjikan, perusahaan besar yang prestisius, dan sejumlah benefit yang menjadi banyak impian para pekerja telah diperoleh John dengan sukses. Kekurangannya cuma satu. John tidak pernah mendapatkan cukup waktu untuk kehidupan pribadinya. Namun, satu kunjungan ke sebuah agen perjalanan telah mengubah jalur hidup John untuk selamanya. Lepas dari padatnya pekerjaan, John menemukan dirinya menapaki ketinggian Himalaya di dataran tinggi Nepal sejauh 200 mil dan hanya bisa dicapai dengan berjalan kaki selama 20 hari. Rupanya, desa terpencil di perhentiannya yang terakhir yang dihuni oleh orang-orang buta huruf dengan mayoritas anak-anak putus sekolah itu telah membawa keajaiban bagi hidupnya yang kosong. Sebuah gagasan tentang ruang baca yang dinamainya A Room to Read telah mengubah dunia yang senyap itu dengan ingar-bingar pengetahuan. Dari ketinggian Himalaya John melebarkan gagasannya untuk anak-anak di banyak negara miskin, jagad pengetahuan yang dilipat dalam lembaran-lembaran buku. Sebuah usaha yang perlu ditiru!

Kategori dan Rangking Bestseller:

Buku Lainnya oleh John Wood:
Halaman 1 dari 1
(Soft Cover)
oleh John Wood
Rp. 67.500
Rp. 64.125
Stock di Gudang Supplier
(Soft Cover)
oleh John Wood
(2)
Stock tidak tersedia

Review Konsumen:
5 -
4 100%
3 -
2 -
1 -
4.0
1 Review
Tulis Review Anda
Provokatif!
oleh Amang Suramang pada Senin, 14 April 2008
Sebuah kejadian yang pastinya sulit diterima dengan nalar orang kebanyakan. Bagaimana mungkin meninggalkan semua kesuksesan itu, dan memilih untuk membentuk Room to Read? Kepada seorang kawan, saya katakan ini buku tentang mengejar kebahagiaan. Karena lewat buku saya belajar pada akhirnya, uang tidak bisa membeli kebahagiaan... tetapi uang bisa digunakan untuk membeli banyak buku, membangun sekolah, dan akhirnya menolong banyak orang. John Wood adalah salah satu contoh, yang banting setir dari bos Microsoft dan beralih jadi pendiri Room to Read - sebuah organisasi yang berhasil mendonasi lebih dari 1,2 juta buku (bayangkan tuan-puan...), mendirikan lebih dari 2.600 perpustakaan dan 200 sekolah di Himalaya dan mengirim 1.700 gadis untuk sekolah.

Menarik bukan untuk memprovokasi diri sendiri dan bertanya: sudah bahagiakah saya dengan sukses yang didapatkan?
Apakah review ini bermanfaat bagi Anda?
Tulis Review Anda