Nada-nada manis ini, tak melulu menyenangkan di antara rintik hujan yang turun di luar sana. Dan entakan lagu itu, tetap saja membuatku merasa sepi. Sendiri di sini, di antara irama yang mengalun dengan begitu syahdu namun mematikan.
To our dear listeners, dengan ragam kata yang bermelodi, kami suguhkan tarian cinta dan hasrat dari setiap bilik kehidupan. Semoga berkenan di hati dan telinga…