Dari penampilan luar, aku terlihat bagaikan seorang putri yang elegan. Padahal sebenarnya, aku adalah seorang otaku pengkhayal idola! Aku tinggal di sebuah share house khusus untuk artis bersama dengan para idola favoritku. SKY CHAIN akan berkolaborasi dengan Raiya, seorang idola legendaris. Ini pertama kalinya mereka akan tampil di panggung yang sebesar itu! Mafuyu dan yang lainnya sangat gembira. Namun terjadi masalah besar. Lalu bagaimanakah kelanjutannya…!?