Azi kesal karena tidak jadi membeli squishy yang diidamkannya. Ternyata, harganya mahal sekali. Azi jadi kepikiran untuk membuat squishy versinya sendiri. Setelah mencari tahu lewat media sosial, Azi menemukan jawabannya. Kelihatannya sih tidak sulit membuatnya dan bahannya pun mudah didapat! Seperti apa ya, squishy baru buatan Azi?