Saat Bu Guru mengumumkan akan diadakan Olimpiade Matematika tingkat SD, Tiara tertarik untuk berpartisipasi. Ini bakal jadi pengalaman berharga untuknya yang sangat suka Matematika. Tapi, bagaimana kalau nanti dia kalah dan gagal mewakili sekolah ke Olimpiade tingkat provinsi? Haruskah Tiara tetap mengikuti Olimpiade Matematika?