•Aktivitas – Melibatkan siswa dalam proses pembelajaran melalui berbagai kegiatan yang dirancang untuk mengeksplorasi dan memperdalam pemahaman materi.
•Ayo Bermain! – Menyediakan permainan seru dan edukatif di setiap bab, yang mendorong kolaborasi serta pembelajaran yang menyenangkan.
•Latihan – Menyajikan soal-soal latihan untuk memperkuat pemahaman dan membantu siswa menerapkan apa yang telah mereka pelajari.
•Soal Tipe AKM – Mengembangkan keterampilan literasi dan berpikir kritis siswa sesuai dengan standar asesmen nasional.
•Tugas – Memberikan kegiatan pemecahan masalah nyata yang mendorong kerja sama serta menumbuhkan nilai-nilai Profil Pelajar Pancasila.