Adik-adik, pernahkah kalian mendengar Istana Pagaruyung di Sumatera Barat atau Taman Laut Bunaken di Sulawesi Utara? Apakah Adik-adik tahu di mana letak Jembatan Ampera?
Setiap daerah di Tanah Air memiliki tempat atau benda khas yang melambangkan kekayaan alam, budaya, dan semangat perjuangan masyarakat setempat. Nah, Adik-adik bisa mengenal tempat dan benda tersebut melalui buku ini. Adik-adik akan diajak berkeliling ke sebagian daerah di nusantara untuk mengenal lebih dekat obyek di atas sambil belajar membaca, menulis, dan menghitung.
Sebelum memulai perjalanan, Adik-adik bisa melihat peta Indonesia di halaman pertama. Peta ini berisi rencana perjalanan kita.
Selamat berwisata!