"Microsoft Office merupakan program aplikasi perkantoran yang cukup populer, terutama dalam dunia bisnis. Microsoft Office dapat membantu penyelesaian pekerjaan di berbagai bidang, antara lain bidang pendidikan, kesehatan, bisnis, perkantoran, bahkan rumah tangga.
Seiring dengan berjalannya waktu dan adanya persaingan yang ketat, Microsoft Office pun mengalami banyak perkembangan. Microsoft Office 2010 merupakan versi terbaru dari Microsoft Office dengan berbagai fasilitas baru, berkinerja tinggi, efisien, dan mudah penggunaannya.
Buku Langkah Mudah Memanfaatkan Microsoft Office 2010-Full Package membahas secara lengkap dan aplikatif seputar penggunaan program-program aplikasi Microsoft Office 2010.
Bahasa yang digunakan sangat sederhana dan langsung menuju sasaran, sehingga diharapkan Anda mampu menguasai dengan cepat program-program aplikasi pada Microsoft Office 2010, baik Microsoft Word, Excel, PowerPoint, Access, dan aplikasi lainnya."
Wahana Komputer Semarang, merupakan suatu perusahaan yang bergerak di bidang teknologi informasi. Salah satu aktivitas tim Wahana Komputer adalah meulis buku-buku komputer sebagai bahan referensi untuk pemerhati dan peminat di bidang teknologi informasi.