Setelah enam bulan belajar di Kuba, pada 7 Maret 1997 aku akhirnya kembali ke Indonesia yang tengah memanas menjelang pemilu. Aku bertemu lagi dengan hirukpikuk politik yang mewarnai suasana saat itu. Aku juga bertemu dengan Ancika, pacarku, setelah empat tahun sejak hubunganku dengan Lia berakhir.
Di tengah semua itu, Lia muncul lagi dan apa yang kemudian terjadi memang begitulah yang terjadi. Sebuah rangkaian peristiwa yang datang begitu saja di tengah situasi politik yang terus bergejolak, hingga bapak Soeharto menyatakan mundur dari jabatannya sebagai presiden Indonesia.