Fathimah az Zahra adalah figur agung, sosok wanita suci nan sempurna. Ia adalah putri kesayangan Rasulullah saw. Beliau saw. bersabda tentang putrinya itu, Fathimah adalah pemimpin para wanita di alam raya, baik yang terdahulu maupun yang akan datang. Ketika ia beribadah di mihrabnya, 70 ribu malaikat menyampaikan salam padanya..., Wahai Fathimah, sesungguhnya Allah telah memilikimu, menyucikanmu, dan memuliakanmu dari wanita-wanita lain di dunia.Fathimah az Zahra telah mewariskan kepada kita salat, tasbih, dan doa-doanya yang ia dapatkan dari ayahandanya tercinta. Salat, tasbih, dan doa-doa tersebut niscaya mampu menembus dinding-dinding langit; diterima, diganjar pahala, serta cepat di-ijabah oleh Allah SWT. Diriwayatkan oleh Imam Jafar ash Shadiq bahwa siapa yang mengerjakan salat Fathimah az Zahra, sebelum ia selesai dari salatnya, maka Allah telah mengampuni seluruh dosanya.Buku ini memuat salat, tasbih, dan doa-doa yang senantiasa diamalkan oleh Fathimah az Zahra. Insya Allah dengan turut mengamalkannya, kita juga dapat menembus dinding-dinding langit, membuat diri kita lebih dekat dengan Sang Pemberi karunia dan mendapat limpahan rahmat-Nya.