Perempuan Bisa
perempuan kerap dianggap lemah
kerap dileceh, pendam derita dalam diam
perempuan kerap mengatasinya dengan karya
perempuan bisa
perempuan tidak minta iba
telah menunggu lama, terus membangun citra
perempuan sangat berdaya
perempuan pun kini berkisah, sudah pergi menjelajah
tetap berpegang pada kodrat
perempuan ahli lakukan kegiatan ganda
perempuan berkarya di rumah
membangun rumah tangga bahagia
perempuan seperti lelaki
bahagia bersama bukan pendamping saja
mencapai puncak dan membesarkan anak
perempuan keluar dari penjara kodratnya
berkarya di luar rumah
perempuan mendobrak langit-langit kaca
perempuan bisa
perempuan mampu rebut kesempatan
bersiap dengan luapan, menolak paksaan
perempuan membuat terobosan
makin berkiprah dan lincah, di berbagai kancah
perempuan maju berkat sekolah
leluasa suarakan nasib sesama
perempuan bisa.
Mayling Oey-Gardiner