Karena terlibat dalam reality show “Mysterious Scandal”, kini Direktur Min selalu menempel di samping Eun Ga-eul bak permen karet, dan K yang berapi-api juga ada di sampingnya! Dan pada saat seperti itu, Ga-eul diundang ke pesta Son Ji-ah. Tetapi saat Ga-eul tertidur, ia dirias hingga mirip dengan Son Ji-ah! Ga-eul yang berada dalam situasi yang genting akhirnya berhasil lolos dengan trik yang aneh. Tapi sepertinya tidak akan mudah baginya untuk melenggang pergi karena ada K dan Direktur Min!