"Meski sering dibuat kesal oleh sikap Mari yang dingin dan aneh, Jeong Jaemin malah penasaran pada gadis misterius itu. Namun Mari bilang tidak mengingat Jaemin, bahkan dengan dinginnya meminta cowok itu untuk pura-pura tidak saling kenal dan berhenti memikirkannya. "Kamu bilang nggak ingat bagaimana kita pertama bertemu, kan? Kalau begitu, aku akan membuatmu mengingatnya!"