Enang Rokajat Asura

E. Rokajat Asura itu....

"... bisa dibilang insan media, karena antara tahun 1989-1990 jadi reporter Mingguan Sunda Galura, 2001-2002 jadi reporter Majalah Zona Jakarta, 2002 memegang tugas jadi redaktur pelaksana dan 2002-2004 diberi tugas jadi wakil pimpinan redaksi di majalah yang sama..."

"... juga bisa dibilang insan radio, karena antara tahun 1991-1995 menjadi script writer di Radio Shinta FM, Bandung, 1995-1998 memegang posisi manajer produksi di radio yang sama dan 1998-2001 memegang kendali bagian siaran sebagai manajer, masih di radio yang sama..."

"... seorang penulis, karena tulisan-tulisannya berupa artikel, cerita pendek dan novel pernah dipublikasikan di Pikiran Rakyat Minggu, Mingguan Galura, Jawa Pos, Majalah Sunda Mangle, Kompas Minggu, Mingguan Swadesi, Tabloid Citra, Mingguan Berita NOVA dan Majalah Kartini...."

"....juga, lumayan kreatif dan produktif baik ketika di radio maupun sekarang, setidaknya telah melahirkan karya berupa ceria film Senja Kesaksian, meraih 4 nominasi dalam FSI 1998, skenario FTV KAMAR 1604 (3 episode / TPI), Es Krim dan Flamboyan (SCTV), Seperti Kekasihku (SCTV), Bayu (TVRI), Kau Di Atas Aku Dimana? (Komedi TVRI), Gejolak Anak Muda (TVRI), Kabayan In Drama (Masima Production, 13 episode), Siluman Marakayangan (Komedi Radio, 360 episode), Sangkuriang (Komedi Radio, 270 episode), Jaka Boys (Komedi Radio, 90 episode), Nyi Cantrik (Drama Radio Laga, 180 episode), dan Kancil Bis Kota (Novel, Pikiran Rakyat Minggu)...."

"... sebagai penulis berprestasi, karena tulisan-tulisannya telah mendapat penghargaan seperti Juara III Lomba Mengarang Filateli Nasional (1986), Juara III Menulis, Drama LBSS dengan judul "Mega Peuray" (1989), Juara Harapan Menulis Drama LBSS dengan judul "Ngadakwa" (1989), Juara I Mengarang Perpustakaan Jawa Barat (1990), Juara II Mengarang Taman Lalu lintas (1991), Juara Harapan Menulis Essay Pemilu dengan judul "Persepsi Generasi Muda Jawa Barat Terhadap Pemilu 1997" (1997), Juara Harapan Sastra D.K Ardiwinata Bidang Drama dengan judul "Topeng-Topeng" (1996), Juara II Sastra LBSS Bidang Essay dengan judul "Seniman Pasar jeung Manusa Super" (1996), Nominator Penulis Cerita Lepas Festival Sinetron Indonesia (1998), Juara I Lomba Menulis Cerita Film Jenis Drama Direktorat Pembinaan Film dengan judul "Kerikil Merah Darah" (1998/1999), Juara I Lomba Menulis Cerita Film Jenis Komedi Direktorat Pembinaan Film dengan judul "Si Kabayan Dan Putri Jendral" (1998/1999), Juara II Lomba Menulis Cerita Film Jenis Drama Direktorat Pembinaan Film dengan judul "Toenggoel" (1998/1999), Juara III Lomba Menulis Cerita Film Jenis Legenda Direktorat Pembinaan Film dengan judul "Langit Di Atas Langit" (1998/1999), Juara III Lomba Menulis Cerita Film dan Video Cerita Jenis Drama Direktorat Pembinaan Film dengan judul "Catatan Harian Karmina" (1999/2000), Juara Harapan Lomba Menulis Cerita Film dan Video Cerita Jenis Laga Direktorat Pembinaan Film dengan judul "Gaung Gunung Galunggung" (1999/2000), Juara Harapan Lomba Menulis Cerita Film dan Video Cerita Jenis Komedi Direktorat Pembinaan Film dengan judul "Mencari Pencuri Anak Ayam" (1999/2000), Juara I Lomba Menulis Cerita Film & Video Cerita Jenis Cerita Peningkatan HAM Direktorat Pembinaan Film dengan judul "Merahnya Merah" (2000), Juara II Lomba Menulis Cerita Film dan Video Cerita Jenis Cerita Pendidikan dan Kebudayaan Direktorat Pembinaan Film dengan judul "Istana Kertas" (2000), Tiga Belas Pilihan Lomba Cipta Cerpen Tingkat Nasional Kota Batu Jawa Timur dengan judul "Asmarandana" (2002), Sepuluh Besar Lomba Karya Tulis Bank Syariah (2003) dan Juara Harapan Lomba Penulisan Naskah Teater Taman Budaya Jatim dengan judul "Hitam Putih" (2004)...."

"...buku-bukunya telah pula diterbitkan, diantaranya "Para Penari" (Antologi Cerpen, Malang, 2002), "Kanaga" (Antologi Cerpen Sunda, Geger Sunten, Bandung, 2003), "Panduan Praktis Menulis Skenario Dari Iklan Sampai Sinetron" (Andi Publisher, Yogyakarta, 2005, cetakan ke-3), "Kepada Bunga Kubicara" (Novel, Tinta Publisher, Yogyakarta, 2004), "Istana Angan-angan : Nyanyian Angin Untuk Nunik Sabila (Novel, Media Pressindo Yogyakarta, 2005)", "Bayang-bayang Sepi" (Novel, Dar! Mizan, Bandung, 2005), "Toenggoel" (Novel, Tinta, Yogyakarta, 2005), "Taksi Ilusi" (kumpulan cerpen, Delphi Publisher, Yogyakarta, 2005), "Catatan Harian Karmina" (Skenario Film, Sketsa, Yogyakarta 2006), "Children of Heaven" (adaptasi dari film Iran, Edelweiss, Jakarta, 2008), "Gemblak : Tragedi Cinta Budak Homoseks" (Edelweiss, Jakarta, 2008), "Ketika Nabi Sakit : Resep Hidup Sehat Sesuai Sunnah Rasulullah" (editor, Sabili Publishing, Jakarta : 2008), "What The Dead Know" (novel, editor, Edelweiss publishing, Jakarta : 2008) dan "A Boy From Makkah" (novel, editor, Edelweiss publishing, Jakarta : 2009), "Dwilogi Prabu Siliwangi dan Wangsit Siliwangi" (novel sejarah, Edelweiss publishing, Jakarta : 2009), "Secret Mother" (novel, editor, Edelweiss publishing, Jakarta : 2009) dan "Prabu Geusan Ulun" (novel sejarah, Edelweiss publishing, Jakarta : 2011)

"...juga seorang wiraswastawan karena memiliki toko buku dengan mengibarkan bendera Siliwangi corner books store..."

Cilegon, 9 Juli 2011
Salam hangat.

Apakah anda seorang pengarang? Silahkan kontak kami di cs@bukabuku.com untuk memperbarui biografi anda

Beberapa buku yang pernah ditulis oleh Enang Rokajat Asura:
Raden Pamanah Rasa
Kemaharajaan Nusantara yang Tak Terungkap
oleh Enang Rokajat Asura
Rp. 80.000
Rp. 52.000 (35% OFF)
Stock di Gudang Supplier
Stock tidak tersedia
Jugun Ianfu: Jangan Panggil Aku Miyako
oleh Enang Rokajat Asura
Stock tidak tersedia
Air Mata Surga (Republish)
Terinspirasi dari Kisah Baraah Sameh, Gadis Kecil Yatim Piatu Penghafal Al-Quran yang Berjuang Melawan Kanker Ganas
oleh Enang Rokajat Asura
Stock tidak tersedia
Air Mata Surga
Gadis Kecil Yatim Piatu berjuang melawan Kangker ganas
oleh Enang Rokajat Asura
Stock tidak tersedia
Stock tidak tersedia
Wangsit Siliwangi
oleh Enang Rokajat Asura
Stock tidak tersedia
Children of Heaven
oleh Enang Rokajat Asura
Stock tidak tersedia
Prabu Siliwangi
Bara di Balik Terkoyaknya Raja Digdaya
oleh Enang Rokajat Asura
Stock tidak tersedia
GEMBLAK : Tragedi Cinta Budak Homoseks
oleh Enang Rokajat Asura
Stock tidak tersedia