Akan kujadikan kau pengantinku. Seorang siswi SMA bernama Koharu ternyata mewarisi kekuatan dari sang nenek yang mampu menyembuhkan luka siluman. Dia lantas bertemu dengan Iori, siluman rubah arogan yang tertarik dengan kekuatannya tersebut. Tapi, Iori mendadak menciumnya dan mengatakan ciuman itu adalah bentuk ‘ritual pertunangan’!? Ditambah lagi, Koharu mau tidak mau tinggal dengan Iori yang lantas menyamar jadi manusia. Inilah kisah romantis berbumbu fantasi antara manusia dan siluman rubah!